-
Telp Kantor
0274 517327 -
Surat Elektronik
[email protected] -
Alamat Kantor
Jl. Kenari No.2, Semaki
Telp Kantor
0274 517327Surat Elektronik
[email protected]Alamat Kantor
Jl. Kenari No.2, SemakiSaat ini banyak berkembang aplikasi – aplikasi yang dapat dimanfaatkan untuk menunjang proses pembelajaran. Tidak hanya aplikasi yang bersifat konvensional, namun saat ini sudah banyak aplikasi yang dikemas sedemikian rupa yang dapat berjalan di berbagai platform. Selain aplikasi juga banyak video-video pembelajaran yang sangat menarik untuk kegiatan belajar mengajar.
Keseluruhan aplikasi tersebut dapat dimanfaatkan secara optimal untuk pendidikan, apabila dikembangkan secara bersama-sama melalui sebuah forum/komunitas. Melihat fenomena tersebut, Balai Balai Tekkomdik DIY sesuai dengan tugas dan fungsinya untuk meningkatkan pemanfaatan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam pembelajaran, menyelenggarakan kegiatan Pembinaaan Komunitas TIK di Daerah Istimewa Yogyakarta. Harapannya, melalui kegiatan ini, komunitas-komunitas TIK di DIY, dapat bersinergi secara lebih intensif dengan Balai Tekkomdik DIY, dalam rangka membangun pendidikan melalui pendayagunaan TIK.
Beberapa komunitas yang dibina oleh Balai Tekkomdik DIY antara lain Komunitas Film Pendek, Komunitas Fotografi, Komunitas Robotika, Komunitas Pengembang Android, Komunitas Pengembang Media Pembelajaran. Anggota komunitas terdiri Guru maupun tenaga kependidikan yang memiliki minat dan bakat pada bidang komunitas yang dibina.