-
Telp Kantor
0274 517327 -
Surat Elektronik
[email protected] -
Alamat Kantor
Jl. Kenari No.2, Semaki
Telp Kantor
0274 517327Surat Elektronik
[email protected]Alamat Kantor
Jl. Kenari No.2, SemakiBalai Teknologi Komunikasi Pendidikan (Balai Tekkomdik) menerima kunjungan pendidikan dari SMK TI Garuda Nusantara pada Rabu (19/2). Kunjungan ini diikuti oleh 42 siswa dari Jurusan Rekayasa Perangkat Lunak (RPL) dan didampingi oleh dua guru pendamping SMK TI Garuda Nusantara.
Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan wawasan kepada siswa mengenai pemanfaatan teknologi dalam dunia pendidikan serta memperkenalkan peran Balai Tekkomdik dalam pengembangan media pembelajaran berbasis digital.
Dalam sambutannya, perwakilan Balai Tekkomdik menyampaikan pentingnya inovasi teknologi dalam meningkatkan kualitas pendidikan. Para siswa kemudian diajak untuk mengunjungi berbagai fasilitas yang ada, seperti studio produksi media pembelajaran, ruang podcast, serta studio dari jb radio.
Para siswa tampak antusias mengikuti sesi pemaparan dan diskusi interaktif dengan tim Balai Tekkomdik. Mereka mendapatkan kesempatan untuk mengenal lebih dalam tentang proses produksi media pembelajaran digital serta implementasi teknologi dalam dunia pendidikan. Selain itu, sesi tanya jawab yang berlangsung aktif menunjukkan ketertarikan siswa terhadap materi yang disampaikan.
Salah satu guru pendamping, mengungkapkan bahwa kunjungan ini memberikan pengalaman berharga bagi para siswa. “Kegiatan ini sangat bermanfaat karena siswa bisa melihat langsung bagaimana teknologi diterapkan dalam dunia pendidikan. Kami berharap wawasan yang didapat dapat menjadi inspirasi bagi mereka dalam mengembangkan keterampilan di bidang RPL,” ujarnya.
Kunjungan ini diakhiri dengan sesi foto bersama dan penyerahan plakat sebagai tanda apresiasi dari SMK TI Garuda Nusantara kepada Balai Tekkomdik. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan semakin banyak siswa yang tertarik untuk mengembangkan kompetensi di bidang teknologi informasi guna mendukung kemajuan dunia pendidikan di masa depan.