-
Telp Kantor
0274 517327 -
Surat Elektronik
[email protected] -
Alamat Kantor
Jl. Kenari No.2, Semaki
Telp Kantor
0274 517327Surat Elektronik
[email protected]Alamat Kantor
Jl. Kenari No.2, SemakiMenghadapi ujian merupakan hal yang paling menakutkan bagi sebagian orang, khawatir, gugup atau bahkan takut merupakan hal yang wajar. Terutama ujian tersebut menyangkut hal yang penting seperti, ujian kenaikan kelas,ujian kelulusan atau ujian dalam penerimaan pegawai. Apapun akan kita lakukan demi tercapainya hasil yang bagus dan memuaskan untuk mendapat predikat yang terbaik. Menyegarkan kembali otak kita (refresh) merupakan cara yang paling ampuh dan pikiran kita agar kita dapat menyerap ilmu lebih lancar, disaat kita belajar agar lebih fokus dan tenang dalam proses belajar. Hari libur sebelum ujian dilaksanakan, merupakan cahaya di saat gelap. Tentu saja ini merupakan kesempatan besar untuk belajar dalam menghadapi ujian. Tetapi tidak sedikit pula orang yang merasa takut untuk kembali ke sekolah setelah libur usai dan buruknya lagi ada ujian akhir yang menantinya. Dalam kondisi seperti itu, apa yang dapat kamu lakukan?
Berikut beberapa tips yang mungkin bisa membantumu dalam menghadapi masalah tersebut.
1. Gunakan waktu dengan bijaksana
Berapa jarak dari rumahmu ke sekolah?, Kamu bisa membuka-buka buku catatanmukembali untuk menghilangkan bosan di dalam kursi penumpang. Namun, tidak harusmenghabiskan waktu perjalananmu dengan membaca pelajaran, bisa diselingi juga dengan majalah ataupun artikel online.
2. Fokus dengan jadwal
Menghabiskan semua waktu liburmu untuk belajar juga tidak begitu menyenangkan. Coba rajinlah untuk menempelkan jadwal ujianmu sehingga kamu bisa fokus untuk belajar apa yang belum diketahui,dan mengambil waktu sebelum ujian berlangsung untuk belajar.
3. Sisihkan waktu setiap hari untuk persiapan
Libur bisa membuat kita malas dan ingin menikmati hari-hari libur dengan banyak kegiatan. Namun, tetap sisihkan waktu untuk belajar, walau hanya 30 menit sehari. Ingat kualitas lebih baik daripada kuantitas. Kamu bisa menambah jam belajarmu esok hari.
4. Selesaikan panduan belajar
Jika gurumu memberikan latihan soal dan rangkuman-rangkuman pendek, jangan lupa untuk mengerjakannya sampai habis. Hal ini akan membantu kamu untuk lebih siap, siapa tahu juga model soal yang sama akan muncul.
5. Tanyakan sahabat atau saudara
Saat keluarga besarmu berkumpul, daripada memilih duduk di dalam kamarmu, kamu bisa meminta kerabatmu untuk bikin kuis dan kamu jadi pesertanya.
6. Cari dan mengatur catatanmu
Mungkin kamu bukan termasuk orang yang rapi, saat kamu mengerjakan soal kamu mungkin akan teringat hal yang kamu catat. Cobalah mencoba merapikan catatanmu dan membuatnya lebih terstruktur, atau menandai hal-hal yang penting.
7. Persiapkan peralatan ujian
Persiapkanlah peralatan ujianmu, jadi sewaktu liburanmu telah usai kamu tidak perlu bingung untuk mencari peralatan ujian, kamu sudah siap dengan segala peralatan tempurmu untuk menghadapi ujian.