Nokia 3310 Jadi Ponsel Terbaik Sepanjang Masa

Masih ingatkah kalian dengan ponsel Nokia 3310? Ponsel yang pada masanya menjadi primadona dan paling dicari dari ponsel yang lain. Nah baru-baru ini ponsel Nokia 3310 dinobatkan ponsel terbaik sepanjang massa. Dilangsir dari WowKeren.com - Pecinta ponsel di awal tahun 2000an pantang lupa pada handset Nokia 3310. Percaya tak percaya, ponsel tersebut baru saja dinobatkan sebagai ponsel terbaik sepanjang masa oleh situs teknologi TechRadar. 

Penobatan itu tentu bukan asal sebut. Nokia 3310 dinilai sebagai ponsel yang masih memiliki pecintanya sendiri hingga kini meski smartphone canggih bermunculan. 

Pada masanya, Nokia 3310 adalah perangkat primadona yang menawarkan harga serta spesifikasi yang tepat untuk pasar. Ponsel itu juga dipersenjatai keyboard yang nyaman untuk SMS dan antena di dalam bodi perangkat. 

Bagi Anda pecinta game, ponsel ini juga dilengkapi dengan permainan legendaris Snake. Tak ayal, sejak dirilis pada 1 September 2000, Nokia 3310 sudah terjual sebanyak 126 juta unit. 

Meski bodinya tentu kalah "langsing" dibanding smartphone masa kini, tapi baterai ponsel ini adalah juaranya. Handphone tersebut mampu bertahan hingga 260 jam hanya dengan kapasitas baterai 900 mAh

Masih ingatkah kalian dengan ponsel Nokia 3310? Ponsel yang pada masanya menjadi primadona dan paling dicari dari ponsel yang lain. Nah 
 
baru-baru ini ponsel Nokia 3310 dinobatkan ponsel terbaik sepanjang massa. Dilangsir dari WowKeren.com - Pecinta ponsel di awal tahun 
 
2000an pantang lupa pada handset Nokia 3310. Percaya tak percaya, ponsel tersebut baru saja dinobatkan sebagai ponsel terbaik sepanjang 
 
masa oleh situs teknologi TechRadar. 
 
Penobatan itu tentu bukan asal sebut. Nokia 3310 dinilai sebagai ponsel yang masih memiliki pecintanya sendiri hingga kini meski 
 
smartphone canggih bermunculan. 
 
Pada masanya, Nokia 3310 adalah perangkat primadona yang menawarkan harga serta spesifikasi yang tepat untuk pasar. Ponsel itu juga 
 
dipersenjatai keyboard yang nyaman untuk SMS dan antena di dalam bodi perangkat. 
 
Bagi Anda pecinta game, ponsel ini juga dilengkapi dengan permainan legendaris Snake. Tak ayal, sejak dirilis pada 1 September 2000, Nokia 
 
3310 sudah terjual sebanyak 126 juta unit. 
 
Meski bodinya tentu kalah "langsing" dibanding smartphone masa kini, tapi baterai ponsel ini adalah juaranya. Handphone tersebut mampu 
 
bertahan hingga 260 jam hanya dengan kapasitas baterai 900 mAh