Ikut Ramaikan Pasar Gadget, Pepsi Berencana Bikin Smartphone

Bagaimana jika Anda mendengar nama Pepsi, pasti pikiran Anda membayangkan sebuah minuman ringan bersoda. Namun ada yang berbeda kali ini, cabang perusahaan Pepsi untuk wilayah Tiongkok, PepsiCho China, baru-baru ini tengah marak diberitakan karena disebut-sebut bakal meluncurkan produk smartphone.  

 

Seperti yang dilansir sari Phonearena, Minggu (10/10/2015), PepsiCo telah memiliki akun Weibo yang sudah terverifikasi dengan nama Pepsi Phone. Dengan hadirnya akun Weibo yang sudah mendapat verifikasi sebagai akun resmi tersebut memunculkan rumor bahwa perusahaan minuman dan makanan ringan ini bakal meluncurkan produk smartphone mereka.
Di situs microbloging dari Tiongkok, Weibo, akun yang telah mendapat verifikasi tersebut masuk kedalam ketegori di bawah IT/ Internet/produk elektronik. Ya, ini memang aneh karena Pepsi sendiri dari sejak dahulu dikenal sebagai perusahaan yang memproduksi makanan dan minuman ringan.
Jelas perusahaan ini tidak memiliki keahlian untuk membuat atau merancang smartphone sendiri. Namun jika benar Pepsi bakal meluncurkan smartphone, bisa dipastikan bahwa itu merupakan rebranded dari salah satu perusahaan Tiongkok yang memproduksi smartphone.
Namun jika dilihat dari sisi yang berbeda, bisa saja akun yang sudah mendapatkan verifikasi tersebut merupakan langkah Pepsi untuk mendongkrak nama  serta memasarkan aplikasi Pepsi atau bahkan merupakan media untuk mengadakan kontes foto selfie. Sayangnya belum ada informasi yang jelas mengenai rumor ini, diharapkan pihak Pepsi mengkonfirmasi berita ini untuk memastikan kebenaran dari berita tersebut.

Seperti yang dilansir sari Phonearena, Minggu (10/10/2015), PepsiCo telah memiliki akun Weibo yang sudah terverifikasi dengan nama Pepsi Phone. Dengan hadirnya akun Weibo yang sudah mendapat verifikasi sebagai akun resmi tersebut memunculkan rumor bahwa perusahaan minuman dan makanan ringan ini bakal meluncurkan produk smartphone mereka.

Di situs microbloging dari Tiongkok, Weibo, akun yang telah mendapat verifikasi tersebut masuk kedalam ketegori di bawah IT/ Internet/produk elektronik. Ya, ini memang aneh karena Pepsi sendiri dari sejak dahulu dikenal sebagai perusahaan yang memproduksi makanan dan minuman ringan.

Jelas perusahaan ini tidak memiliki keahlian untuk membuat atau merancang smartphone sendiri. Namun jika benar Pepsi bakal meluncurkan smartphone, bisa dipastikan bahwa itu merupakan rebranded dari salah satu perusahaan Tiongkok yang memproduksi smartphone.

Namun jika dilihat dari sisi yang berbeda, bisa saja akun yang sudah mendapatkan verifikasi tersebut merupakan langkah Pepsi untuk mendongkrak nama  serta memasarkan aplikasi Pepsi atau bahkan merupakan media untuk mengadakan kontes foto selfie. Sayangnya belum ada informasi yang jelas mengenai rumor ini, diharapkan pihak Pepsi mengkonfirmasi berita ini untuk memastikan kebenaran dari berita tersebut.